You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jaksel Gelar HBKB di Jalan Sisingamangaraja
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Jl Sisingamangaraja Jadi Lokasi HBKB di Jakarta Selatan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali menggelar Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) terbatas secara serentak, Minggu (22/5) pagi. Di Jakarta Selatan, lokasi ruas jalan penyelenggaraan HBKB akan dipusatkan di sepanjang Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru atau dari kawasan Patung Pemuda Membangun hingga CSW.

Olahraga bersifat mandiri

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengajak warga untuk berolahraga secara mandiri dimulai pukul 06.00 hingga 10.00 WIB pada kegiatan HBKB terbatas di Jalan Sisingamangaraja.

"Olahraga bersifat mandiri di akhir pekan pada kegiatan HBKB yang dimaksud tidak diperkenankan menggelar senam bersama, berkelompok dan tidak ada kegiatan hiburan lainnya," ujar Munjirin, Sabtu (21/5).

Pemprov DKI Gelar HBKB Terbatas Mulai Minggu Ini

Munjirin juga meminta warga yang akan berolahraga di kegiatan HBKB tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) di antaranya memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.

"Pengunjung HBKB juga diminta memindai scan QR PeduliLindungi atau menunjukkan sertifikat vaksin minimal dosis kedua," katanya.

Ia mengungkapkan, personel gabungan akan disiagakan di sepanjang Jalan Sisingamangaraja untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan dan mengurai arus lalu lintas serta menghalau para pedagang kaki lima (PKL) sehingga kegiatan HBKB berjalan tertib dan kondusif.

Kepala Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan, Susilo menambahkan, pihaknya akan menerapkan pengalihan arus lalu lintas saat HBKB di Jalan Sisingamangaraja, besok.

Pengalihan di antaranya untuk kendaraan bermotor dari Jl Hang Lekir I dan Jl Asia Afrika yang akan menuju Jl Panglima Polim, Jl Trunojoyo dan Jl Patimura dialihkan melalui Jl Hang Tuah Raya - Jl Kyai Maja.

Kemudian, kendaraan dari arah Jl Pakubuwono VI yang akan menuju Jl Panglima Polim, Jl Trunojoyo dan Jl Patimura dialihkan melalui Jl Hang Tuah Raya - Jl Kyai Maja.

Adapun kendaraan dari arah Jl Hang Jebat dan Jl Raden Patah II sisi Barat yang akan menuju Jl Raden Patah II sisi Timur dialihkan melalui Jl Hang Tuah Raya - Jl Kyai Maja - Jl Trunojoyo - Jl Patimura.

Sementara, kendaraan dari arah Jl Senopati yang akan menuju Jl Kyai Maja dan Jl Panglima Polim Dialihkan melalui Jl Patimura - Jl Trunojoyo.

Sedangkan untuk kendaraan dari arah Jl Senopati, Jl Patimura dan Jl Trunojoyo yang akan menuju Jl Hang Lekir I dan Asia Afrika dialihkan melalui Jl Trunojoyo - Jl Kyai Maja - Jl Pati Unus - Jl Pakubuwono IV – Jl Hang Lekir 2.

Kemudian untuk kendaraan dari arah Jl Senopati yang akan menuju Jl Ciledug Raya Dialihkan melalui Jl Trunojoyo - Jl Kyai Maja - Jl Kebayoran Baru - Jl Ciledug Raya.

Lalu kendaraan dari arah Jl Panglima Polim yang akan menuju Jl Asia Afrika dialihkan melalui Jl Kyai Maja - Jl. Pati Unus - Jl Pakubuwono IV – Jl Hang Lekir 2 - Jl Hang Lekir 1 - Jl Asia Afrika.

"Adapun lokasi parkir pengunjung HBKB yang hendak berolahraga berpusat di Al Azhar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1484 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1474 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1217 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1199 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1123 personFolmer